Rabu, 07 Oktober 2020 Ketua Poskestren Miftahul Ulum didampimgi Kabid. Santri Husada dan Kabid. Penyuluhan Promosi Kesehatan Pondok Pesantren Miftahul Ulum Banyuputih Kidul Jatiroto Lumajang melakukan kunjungan ke Poskestren Pondok Pesantren Darunnajah Petahunan Lumajang. Kunjungan ini dalam rangka untuk merapatkan barisan antar Pondok Pesantren untuk meningkatkan komitmen dengan patuhi protokol covid 19.

Komitmen ini kita lakukan untuk mensuarakan kepada semua santri pondok pesantren di kabupaten Lumajang untuk selalu patuhi protokol covid 19 dimanapun berada, dengan tujuan demi kesehatan dan keselamatan bersama agar terhindar dari virus yang saat ini mendunia, hal ini juga dalam rangka mendukung upaya pemerintah untuk mendisiplinkan protokol Covid 19 di kabupaten lumajang.

“Berangkat dari upaya untuk menghilangkan rasa kehawatiran wali santri terkait rumor yang beredar bahwa klaster penyebaran covid 19 di pesantren semakin menghawatirkan, kami selalu berusaha dan berupaya untuk mengawasi, mencegah dan mengendalikan kesehatan santri di pondok pesantren dengan berbagai macam cara dan upaya” ujar ketua poskestren Darunnajah Lumajang.

“Hanya kami memohon kepada pemegang kebijakan yang bersangkutan untuk mengawal dan melindungi seluruh Pondok pesantren di kabupaten Lumajang ini agar selalu tetap aman dan tentram sehingga kita tetap bisa belajar dengan Khidmat” imbuhnya

Ketua Poskestren Miftahul Ulum Aldi Firmanysah juga menyampaikan usulannya di akhir pembahasan agar semua pondok pesantren di Kabupaten Lumajang mau bekerjasama dalam membantu upaya pemerintah untuk mengurangi angka penyebaran covid 19 di kabupaten Lumajang dengan merapatkan barisan untuk mendisiplinkan semua santri di masing masing pondok pesantren dimulai dari upaya dan hal yang paling kecil, Karena SEHAT BERAWAL DARI SAYA.

“Ini merupakan langkah awal dari upaya pesantren untuk membantu upaya- upaya pemerintah Kabupaten Lumajang, dan mungkin nanti kita bisa bekerjasama dengan pesantren pesantren lainnya lewat poskestren untuk memperkuat langkah kita” ujarnya

Di akhir kegiatan, Ketua Poskestren Miftahul Ulum menyerahkan bantuan cairan disinfectan dan face shield kepada pengurus Poskestren Darunnajah Petahunan Lumajang.