Berbagai rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh panitia dalam rangka HUT Poskestren Miftahul Ulum ke 14 yang bertepatan tanggal 12 Desember 2020, salah satunya ialah lomba cipta puisi poskestren Miftahul Ulum Banyuputih Kidul Jatiroto Lumajang.

Hampir ratusan peserta turut berpartisipasi dan memeriahkan kegiatan lomba cipta puisi yang bertemakan “ Poskestren Miftahul Ulum dan Santri Husada” Lomba cipta puisi yang dilaksanakan mulai tanggal 1 -10 Desember tersebut bertujuan untuk menggali potensi, bakat dan minat santri Pondok Pesantren.

Setelah dilakukan penilaian, Tim juri Memutuskan 3 pemenang terbaik lomba cipta puisi yang berhasil mengumpulkan nilai terbaiknya.

Pemenang 3 terbaik itu adalah

  1. Terbaik 1 Arfian Andi, G.15 Dengan judul “ Pembawa Harap dan Do’a”
  2. Terbaik 2 M. Syahrullah , G.14 Dengan Judul “ Poskestrenku”:
  3. Terbaik 3 M. Fathur Rosi AR. E.13 dengan Judul “ Tentang Mereka”

Hadiah Berupa Beasiswa Pendidikan Pesantren Dan jaminan kesehatan di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Jatiroto Lumajang diserahkan langsung pengurus Yayasan, Pondok Pesantren Miftahul Ulum dan Poskestren Miftahul Ulum.

Ketua Panitia Lomba Cipta Puisi, Muhammad Iqbal menyampaikan “ketiga peserta terbaik lomba cipta puisi itu nantinya akan kami buat video. Puisi yang menggambarkan tentang Poskestren tersebut diharap mampu menceritakan tentang perjuangan poskestren dan santri Husada”